Nama K1NGKONG sudah dikenal luas di kalangan penggemar Mobile Legends di Indonesia dan Filipina. Sebagai jungler berbakat, kemampuannya berhasil mencuri perhatian para fans.
Namun, siapa sebenarnya sosok di balik nickname K1NGKONG yang kini memperkuat Fnatic ONIC PH? Simak informasi lengkap mengenai profilnya di bawah ini, yang dirangkum dari berbagai sumber terpercaya.
1. Biodata Singkat K1NGKONG MLBB
- Nama asli: King Cyric Perez
- Nickname: K1NGKONG
- Asal: Filipina
- Role: Jungler
- Tim: Fnatic ONIC PH
- Instagram: @onic_k1ngkong
- TikTok: @onic_k1ngkong
2. Memulai Karir Esports di MLBB Bersama TNC Pro Team
Nama K1NGKONG mulai dikenal ketika ia memutuskan untuk meniti karir di ranah esports Mobile Legends dengan bergabung ke TNC Pro Team pada awal 2023. Sayangnya, perjalanan kariernya di tim tersebut tidak berjalan sesuai harapan. Hingga akhirnya, di awal 2024, ia memilih untuk berpisah dengan TNC dan mencari peluang baru.
3. Bergabung dengan Fnatic ONIC PH
Setelah meninggalkan TNC Pro Team, tidak butuh waktu lama bagi K1NGKONG untuk menemukan tim baru. Pada awal 2024, ia resmi bergabung dengan Fnatic ONIC PH dan hingga kini masih menjadi bagian dari tim berjuluk Landak Kuning asal Filipina tersebut.
4. Sukses Menjuarai MPL PH untuk Pertama Kali
Sepanjang perjalanan kariernya sebagai pro player MLBB, K1NGKONG belum pernah meraih gelar MPL PH. Namun, di Season 14, ia bersama Fnatic ONIC PH akhirnya sukses menjadi juara setelah mengalahkan Aurora di babak final. Gelar ini menjadi pencapaian besar bagi K1NGKONG sepanjang kariernya sebagai jungler.
5. Debut di M6 World Championship
Setelah meraih kemenangan di MPL PH Season 14, Fnatic ONIC PH otomatis mendapatkan tiket menuju M6 World Championship, ajang kompetisi dunia Mobile Legends. Turnamen ini menjadi debut pertama K1NGKONG di kancah internasional, di mana ia berjuang bersama timnya untuk meraih gelar juara dunia.
6. Daftar Prestasi K1NGKONG MLBB
Meski usianya masih tergolong muda di skena kompetitif MLBB, K1NGKONG telah mengantongi beberapa prestasi di berbagai turnamen, di antaranya:
- Juara Juicy Legends Tournament 2022 Q2
- Peringkat 3 Juicy Legends Tournament 2022 Q3
- Juara Juicy Legends Tournament 2023 Q2 Pro Division
- Juara MPL Philippines Season 14
- Peringkat 3/4 Snapdragon Pro Series Season 6 APAC – Open Finals Qualifier
Itulah profil lengkap K1NGKONG MLBB, jungler berbakat dari Fnatic ONIC PH. Saat ini, Fnatic ONIC PH telah berhasil melangkah ke babak Playoff atau Knockout Stage M6 World Championship, setelah meraih tiga kemenangan beruntun di Swiss Stage. Mereka akan kembali bertarung pada 7-15 Desember 2024 untuk memperebutkan gelar juara dunia.