FC Pro Festival Indonesia Qualifiers Pastikan Bakat Terbaik Tanah Air Bakal Bersaing di Korsel!

Sepakbola adalah olahraga yang sangat digemari di Indonesia. Dari anak-anak hingga lanjut usia, sepakbola mempersatukan berbagai kalangan di negeri ini. Tidak mengherankan, ketika permainan sepakbola hadir dalam bentuk game, seperti FC Mobile, antusiasme masyarakat terhadapnya juga sangat besar.

Dikembangkan oleh EA SPORTS, FC Mobile telah membangun komunitas pemain yang solid di Indonesia. Bahkan, pemain-pemain FC Mobile Indonesia telah mengharumkan nama bangsa dalam ajang internasional, seperti pada turnamen FC Pro Festival yang diadakan di Shanghai. Di kejuaraan tersebut, Indonesia, yang diwakili oleh pemain Kumaaa dan Garuda FM, berhasil menjadi juara dunia setelah mengalahkan tim tuan rumah, Tiongkok.

Kemenangan tersebut semakin memotivasi para pemain FC Mobile di Tanah Air. Apalagi, pada akhir tahun ini, FC Pro Festival 2024 akan kembali digelar. Ajang kali ini menjadi kesempatan lain bagi para pemain Indonesia untuk menunjukkan kemampuannya di tingkat global. Tidak seperti tahun lalu, FC Pro Festival 2024 dijadwalkan berlangsung di Gwangmyeong, Korea Selatan, pada Desember 2024.

Menyambut FC Pro Festival 2024, komunitas FC Mobile Indonesia mengadakan kualifikasi nasional bertajuk FC Pro Festival Indonesia Qualifiers. Ajang ini bertujuan untuk menyeleksi pemain-pemain terbaik yang akan mewakili Indonesia di Korea Selatan. Dua pemain terpilih akan berlaga melawan para pemain terbaik dari berbagai negara lainnya dalam ajang internasional tersebut.

“FC Pro Festival bukan sekadar turnamen esports, tetapi merupakan festival global yang diharapkan membawa angin segar bagi pemain kompetitif di Indonesia,” kata Adil Lothar Hasan, Marketing & Community Manager dari Electronic Arts.

Animo masyarakat Indonesia terhadap FC Pro Festival Indonesia Qualifiers sangat positif. Jumlah pendaftar untuk babak kualifikasi mencapai 1.055 peserta, menunjukkan besarnya minat komunitas FC Mobile di Indonesia. Kualifikasi ini akan berlangsung dari 24 Oktober hingga 17 November 2024. Registrasi telah dilaksanakan pada 24 Oktober hingga 10 November 2024, diikuti babak penyisihan online pada 12-13 November 2024, dan ditutup dengan grand final pada 16-17 November 2024.

Grand final FC Pro Festival Indonesia Qualifiers akan disiarkan langsung melalui live streaming di akun Facebook EA SPORTS FC™ Mobile. Siaran ini akan dipenuhi dengan segmen-segmen menarik yang dapat dinikmati oleh penggemar FC Mobile di seluruh Indonesia. Dukung jagoanmu dengan menyaksikan live streaming grand final FC Pro Festival 2024 di akun Facebook FC Mobile.

Untuk mendapatkan informasi terbaru mengenai FC Pro Festival 2024 dan aktivitas menarik lainnya, ikuti FC Mobile Community Indonesia di Instagram dan TikTok, serta kunjungi halaman Facebook dan Discord FC Mobile. Jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan grand final live streaming FC Pro Festival Indonesia Qualifiers dan dukung tim terbaik Indonesia di panggung internasional.

This entry was posted in Berita Esport, Home and tagged , , , , . Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *