Moon Knight di Marvel Rivals Kejutkan Pemain dengan Aksi Meme Kocak

Game Marvel Rivals, yang dikembangkan oleh NetEase Games, menghadirkan berbagai karakter ikonik dari jagat komik Marvel, termasuk Hero, Villain, hingga Anti-Hero. Salah satu karakter yang ikut meramaikan game ini adalah Marc Spector, lebih dikenal dengan nama Moon Knight.

Namun, siapa sangka jika Moon Knight justru melakukan aksi yang mengundang tawa para pemain?

Moon Knight di Marvel Rivals Membawa Meme Populer ke Dalam Game

Baru-baru ini, komunitas Marvel Rivals ramai membahas sebuah update menarik. Mereka menemukan bahwa karakter Moon Knight memiliki voice line yang merujuk pada salah satu meme terkenal di internet.

Ketika update Mid-Season untuk Season 1 dirilis, beberapa pemain menyadari bahwa Moon Knight memiliki dialog baru yang cukup unik. Dalam voice line tersebut, ia terdengar mencari Dracula dan menuntut pembayaran utang.

Bagi yang belum tahu, adegan Moon Knight menagih utang ke Dracula sebenarnya berasal dari sebuah meme yang beredar di internet. Meme ini diadaptasi dari salah satu panel komik, di mana teks aslinya telah diedit oleh netizen sehingga menampilkan Moon Knight yang seolah menagih Dracula.

Berikut beberapa cuplikan dialognya dalam game:

🔹 Moon Knight: Dracula di sini? Bagus. Orang Nerd penghisap darah itu berutang besar padaku.
🔹 Moon Knight: Aku tahu kau di sini, Dracula.
🔹 Moon Knight: Sudah waktunya Dracula membayar hutangnya.

Cara Memicu Voice Meme Moon Knight

Untuk mendengar sendiri referensi meme ini, pemain harus memenuhi beberapa syarat di dalam game. Salah satunya adalah memainkan karakter di tim penyerang saat berada di map Empire of Eternal Night: Central Park. Area ini memiliki tema yang berkaitan dengan Dracula, sehingga voice line unik Moon Knight bisa aktif di sana.

Menariknya, ini bukan satu-satunya referensi meme yang dimasukkan ke dalam game. Dalam bagian cerita The Dusk of New Moon Hero Story, terdapat dialog antara Marc Spector dan Khonshu yang kembali mengangkat lelucon tentang Dracula. Saat Khonshu bertanya apa yang Marc ketahui tentang vampir, ia menjawab dengan santai:

“Mereka itu payah, dan Dracula berutang uang padaku.”

This entry was posted in Berita Game Terbaru and tagged , , , . Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *